Kamis, 19 Juli 2012

Langkahmu...

Hari ini, esok, dan seterusnya pasti indah. Aku yakin itu. Segala kesedihan akan terhapus dengan iringan waktu yang terus berjalan. Intinya jangan menyerah, karena semuanya akan terjawab jika kita berusaha menemukan jawabannya. Tapi jangan pernah terlalu fokus untuk temukan sebuah jawaban, selingi hal itu dengan hal lain. Hiduplah seperti manusia,  ya, karena kau manusia.

Gunakan nafasmu untuk mengontrol hidupmu. Jangan terlalu ditahan, hembuskanlah pelan-pelan, dan mulailah melanjutkan hidup. Tersenyumlah :)

Tidak ada larangan untuk menangis. Kau bisa menangis semaumu, tapi redakanlah sebisamu. Berusahalah. Ulurkan tangan bantuan kepada dirimu sendiri. Tarik dan bangkitkan ia dengan semangat. Berjalanlah pelan-pelan. Ingat, jangan terburu-buru dan membabi buta. Jalanan itu masih tidak rata, dan kau masih bisa mudah terjatuh. Lihat lagi jalan yang kau tempuh. Pelan-pelan saja.

Istirahatlah dikala lelah. Duduk dan tidurlah. Jangan kau paksa dirimu untuk terus berjalan dengan luka atau beban. Bersandarlah pada pohon teduh, dan pejamkan matamu barang sebentar.

Saatnya melanjutkan hidup... tataplah kedepan.... tak perlu sesali apapun. Ayo... berjalanlah... pelan-pelan... lalu berlari-lari kecil... dan temui sinar didepan sana....

Ingat, jangan pernah berlari-lari dipinggir jurang... banyak bebatuan disitu. Kau mana tau kalau kau tidak akan tersandung. Hindari jurang. Hindari terik panas terlalu banyak. Hindari Gelap tanpa cahaya. Hindari terlelap begitu lama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar